Mahasiswa PIAUD Gelar Pameran Media Pembelajaran.


Kamis 8 Desember 2022, mahasiswa Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) mengadakan pameran inovasi media pembelajaran.  Rangkaian pameran media pembelajaran ini sebagai akhir dari mata kuliah semester III dan V dengan dosen pengampu. Dr. Hj. Meriyati, M. Pd, “Pameran ini sangat baik untuk meningkatkan kreatifitas mahasiswa PIAUD sebagai calon guru, dalam hal ini kemampuan mereka untuk membuat media pembelajaran menjadi bekal ketika berhadapan dengan peserta didiknya kelak”.

Dengan dihadiri oleh Ketua Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini bapak Dr. H. Agus Jatmiko, M. Pd dan Sekretaris Prodi ibu Yulan Puspita Rini, M. A. dan para jajaran Dosen PIAUD UIN Raden Intan. Media yang dirancang  dan di pamerkan oleh mahasiswa juga diapresiasi positif oleh para jajaran dosen PIAUD.

Dengan adanya kegiatan pameran ini, yang diikuti dengan antusias oleh para peserta diharapkan mahasiswa PIAUD dapat menambah referensi dan mengembangkan sendiri media pembelajaran yang kreatif dan inovatif sebagai bekal kedepan kelak.